Cara menyambungkan CCTV ke Smartphone penting diketahui agar bisa memantau keamanan rumah dari jarak jauh. Tujuannya, untuk mengantisipasi terjadinya kejahatan yang tidak diinginkan.
Memasang CCTV pada zaman sekarang adalah hal yang umum dilakukan. Tidak hanya di gedung perkantoran maupun di tempat umum, CCTV juga dipasang di rumah sebagai sistem keamanan.
Jika, kamu termasuk orang yang memiliki mobilitas tinggi dan jarang ada di rumah, tutorial atau cara menyambungkan CCTV ke HP Android berikut perlu disimak. Maka dari itu, berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti.
Cara Menyambungkan CCTV ke Smartphone
Pada dasarnya, untuk menyambungkan CCTV ke HP Android membutuhkan barang berkualitas dan aplikasi yang mendukung.
Dirangkum dari laman Intructables, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum menyambungkan CCTV ke HP Android, di antaranya:
- Pastikan CCTV dipasang dengan benar. CCTV tersebut bisa diletakkan dengan sudut dan tinggi sesuai kebutuhan agar bisa memantau area yang perlu diawasi.
- Pastikan perangkat DVR dan CCTV menyala sebelum disambungkan ke HP Android. DVR merupakan perangkat untuk menyimpan dan mengolah rekaman CCTV.
- Pastikan CCTV yang digunakan merupakan kamera CCTV dengan teknologi IP Camera. Sebab, hanya jenis kamera ini yang bisa terhubung dengan Internet.
- Pastikan sambungan Internet yang digunakan memiliki jaringan yang stabil.
Setelah memastikan hal-hal di atas, kamu bisa menghubungkan CCTV ke HP dengan metode Cloud Acces P2P. Metode ini mengharuskan penggunanya untuk menghubungkan DVR CCTV ke Internet dengan server relay yang disediakan fitur DVR CCTV yang dipakai.
Meski tergolong rumit, metode ini dapat meminimalkan adanya peretasan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.
Baca Juga : Cara Melihat Rekaman CCTV Melalui Smartphone
Cara Menyambungkan CCTV ke HP Android
Adapun cara menyambungkan CCTV ke HP Android dengan metode Cloud Access P2P adalah sebagai berikut:
1. Aktifkan fitur Cloud Access P2P
Aktifkan fitur Cloud Acess P2P yang terhubung ke Internet sesuai perangkat CCTV yang digunakan.
2. Lakukan login ke DVR
Lakukan login ke DVR sebagai admin dan klik ‘Menu’ untuk mengatur Cloud Acess P2P. Setelah itu, pilih bagian menu ‘Network’ dan klik opsi ‘Platform Access’ atau ‘Cloud P2P Setting’.
3. Simpan kode konfirmasi
Selanjutnya, kamu akan diminta kode verifikasi untuk menambahkan DVR ke aplikasi VMS/CMS dengan fitur Cloud P2P. Simpan kode konfimasi tersebut untuk dimasukkan ke aplikasi VMS/CMS. Bila DVR terkoneksi dengan Internet, akan ada perubahan ‘Register Status’ menjadi Online dalam 1 hingga 2 menit. Jangan lupa refresh halaman untuk memeriksa status.
4. Instal dan setting aplikasi VMS/CMS
Instal aplikasi VMS/CMS Andorid dari merek CCTV yang kamu miliki. Setelah itu, pilih opsi setting pada aplikasi dan masuk ke menu Device Management. Klik Tab Server dan pilih menu ‘Add New Device Type’. Centang pada perangkat CCTV yang dimiliki dan klik ‘OK’. Jika sudah login, klik ‘Add Device’ dan masukkan serial number dari DVR yang kamu miliki.
5. Masukkan kode konfirmasi
Masukkan kode konfirmasi yang sudah dibuat sebelumnya dan klik OK. Jika sudah benar, akan ada daftar device dengan jenis dan serial DVR yang sudah diinput sebelumnya.
6. Sambungkan CCTV ke Android
Setelah proses setting selesai, instal aplikasi CCTV di HP. Tambahkan device CCTV yang terdaftar ke aplikasi dengan memasukkan nomor kode atau kode QR. Klik CCTV yang terhubung ke HP untuk melihat tampilan secara langsung.
7. Selesai
Kini, kamu sudah bisa melihat tampilan CCTV dari HP Android yang digunakan. Kamu juga bisa mengatur konfigurasi kamera seperti frekuensi, deteksi gerakan, dan lain-lain sesuai pengaturan pada menu aplikasi.
Perlu diingat bahwa cara menyambungkan CCTV ke HP Android di atas merupakan cara yang umum digunakan. Karena ada berbagai jenis merek CCTV dengan fitur yang berbeda, bisa saja ada perbedaan saat pengaturan berlangsung.
Jadi, pastikan kamu mengikuti langkah-langkahnya dengan benar dan hati-hati agar pemasangan bisa berhasil. Semoga informasi di atas bermanfaat.
Jasa Pasang dan Perbaikan CCTV Tangerang
Apakah saat ini Anda sedang mencari jasa maintenance CCTV? atau jasa perbaikan CCTV? Maka perusahaan kami adalah solusi yang tepat untuk permasalahan Anda. Didukung dengan tim teknisi yang handal, terampil, dan profesional GUDANG CCTV hadir memberikan kemudahan dan pelayanan terbaik untuk solusi CCTV dan sistem keamanan Anda.
Gudang CCTV merupakan Installer, Dealer dan Distributor resmi berbagai macam merk CCTV dan sistem keamanan lainnya. Kami melayani penjualan, pemasangan, setting online, bongkar pasang, pindah titik, dan perbaikan IP, Analog, dan Wireless CCTV untuk Gedung, Kantor, Pabrik, Gudang, Jalan, Appartemen, Toko, dan Perumahan berskala project maupun retail. Kami menyediakan berbagai macam brand CCTV, dan paket pemasangan CCTV terlengkap dan termurah mulai dari 2 – 16 Channel.
Hubungi tim marketing kami untuk pemasangan CCTV dan sistem keamanan lainnya.
Marketing : 081317650003
Email : dm@gudangcctv.id
Alamat : Ruko Turbine No 2H, Jl. Raya Serang No.Km 11, RW.4, Bitung Jaya, Kec. Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten 1571